Latest Games :

Advertise

Home » » tutorial photo shop

tutorial photo shop

Jumat, 26 April 2013 | 0 komentar

Dalam Tutorial ini akan dijelaskan apa yang dimaksud layer atau layers, dalam Photoshop. Layers merupakan lapisan yang berfungsi sebagai tempat objek, diibaratkan sebagai kanvas...

Dengan adanya Layers, memungkinkan Anda untuk mengedit sebuah objek tanpa mengganggu objek yang lain Sebagai contoh, jika Anda sedang mengedit gambar 1 maka gambar 2 tidak akan terpengaruh.

Anda dapat mengatur komposisi layers dengan cara mengubah atribut dan urutan layers. Sebagai tambahan, corak
khusus seperti adjustment layers, fill layers, dan layers style dapat diterapkan untuk memberikan efek khusus pada layers
tersebut Untuk lebih jelasnya, perhatikan gambar di bawah.


Layers berisi satu objek sehingga masing-masing objek dapat diedit tanpa mempengaruhi objek yang lain.
Ketika Anda memberikan efek tertentu (layer style) pada sebuah layer, maka Anda dapat menduplikasi layer style ke
layer yang lain dengan corak dan bentuk yang sama.




Mengetahui Kinerja dan Keuntungan Clone Tool
Publish: 02 Nov 2007 | Author & Copyright: Johan | Status: FREE tutorial

Kali ini kita akan mencoba mengetahui kinerja dan keuntungan Clone Tool. Pada saat menscan gambar mungkin tanpa sengaja gambar hasil scan kita tidak maksimal serta terdapat seperti goresan, namun jangan khawatir...
Langkah-Langkahnya:
1. Buka gambar yang ingin diedit dengan Photoshop

contoh gambar yang rusak
2. Carilah dan pilih Clone tool pada tool box sebelah kiri
3. Tekan dan tahan tombol ALT pada keyboad dan arahkan mouse/pointer pada bagian yang ingin di duplikat... sebaga referensi penulis menempatkan pada gambar hati [love]

penempatan clone tool pada obyek yang akan di clone
4. Setelah itu lepasakan tombol ALT dan klik kanan dan tahan pada bagian yang akan diperbaiki, geser sehingga gambar terclone secara merata...
Tidak hanya itu, karena kita menempatkan pada gambar love maka gambar tersebut juga akan terduplikat... itulah kegunaan dari clone tool
Hasilnya:

Gambar yang sebelumnya rusak menjadi bagus kembali...



Mengenal Custom Shape Tool
Publish: 03 Sept 2007 | Author & Copyright: Johan | Status: FREE tutorial

Kali ini kita akan mengenal dan menguasai Custom Shape Tool . Pada Program Photoshop anda dimanjakan oleh Adobe dengan adanya template - template yang bisa langsung kita gunakan, salah satunya yaitu custom shape tool...

Custom Shape Tool sama halnya autoshape pada Microsoft World, namun sayangnya pilihan template yang diberikan tidak sebanyak pada Microsoft World.

Caranya:

Letak Custom Shape Tool
pilh dengan klik kiri

Setelah itu masuk ke properties dari custom shape tool yang terdapat di bawah menu utama

untuk memunculkan template klik kiri panah sehingga muncul pilihan

Untuk mengatur warna dari Custom Shape Tool anda bisa mensetting melalui properties warna


- Setelah melalukan semua setting di atas maka tinggal menggunakan ke dalam kanvas dengan menahan klik kiri
Sebagai contoh saya menggunakan gambar nada 

membuat gambar nada alunan muzik

Contoh Shape Tool nada


Mempelajari dan Menguasai Teknik Croping
Tutorial ini memberikan penjelasan untuk mempelajari dan menguasai Teknik Croping. Teknik croping adalah teknik untuk mengambil sebagian dari keseluruhan gambar sehingga kita mendapatkan gambar yang sesuai dengan kebutuhan. Misalkan kita ingin mengambil salah satu gambar dari foto sekumpulan orang maka kita bisa menggunakan teknik ini.
Langkah - langkahnya adalah sebagai berikut:
1. Siapkan gambar yang akan di croping
sebagai contoh saya akan menggunakan foto teman-teman saya

2. Buka gambar tersebut dengan program photoshop, disini saya menggunakan photoshop 7, namun bagi anda yang sudah menggunakan Photoshop CS caranya sama saja,
[klik kanan] gambar > open with "pilih" Photoshop atau
Start > All Program > Photoshop 7 > File > Open > cari gambar yang diinginkan

3. Pada Toolbox yang terdapat di sebelah kiri kamu cari icon bergambar seperti ini
 "Crop Tool" atau tekan tombol [C]

4. Letakkan pointer di kanvas dan cari bagian yang diinginkan untuk di croping
Setelah itu tahan [klik kiri] dan geser sehingga terbentuk sebuah kotak crop
Lihat Gambar:

Croping Area Terseleksi
keterangan:
Bagian yang terang adalah bagian yang akan kita ambil gambarnya sedangkan bagian yang redup adalah bagian yang akan kita buang

6. Dan Hasilnya adalah seperti ini

Foto Tercroping

Fungsi Tehnik Croping:
Untuk menyeleksi gambar dan memilih gambar secara khusus

Terima kasih ... Semoga bermanfaat... ^_^



Tutorial Membuat Gradien Background
 Tutorial membuat gradien background merupakan tutorial yang menarik. Pada tutorial kali ini kita akan belajar membuat gradien background namun bikinan sendiri...
Tanpa panjang dan lebar serta gak pake lama (GPL) ayo kita buat GRADIEN!!!

1. Jalankan program photoshop.
Caranya: Start --> All Program --> Adobe Photoshop

2. Buat Lembar kerja baru
Caranya: tekan [Ctrl] + [N]
Anda bisa membuat pengaturan anda sendiri, tapi
Disini saya atur seperti ini:
Name = Gradien
preset Sazes = 800 x 600
Width = 800
Height = 600
Resolution = 72 pixels/inch
Mode = RGB Color
Contents = Transparent (*recommended)
Tekan [ok]

2. Setelah itu klik Gradient Tool dengan gambar icon pada tool box sebelah kiri

Gradien Tool

3. Pada layar sebelah atas terdapat properties dari gradien

Klik kiri pada bagian yang saya beri lingkakaran sehingga muncul kotak dialog
Gradien Editor
ini adalah pengaturan normal pada komputer saya


4. Sekarang waktunya mengedit gradien yang diinginkan, sebagai contoh saya akan membuat gradien
"merah - hitam - merah - hitam - merah"
Caranya:
Ubah Name = merah - hitam - merah - hitam - merah
Gradien Type = Solid
Smoothness = 100%

Klik tanda lingkaran dengan no. 1
Lalu ke lingkaran no.2 dan pilih warna merah [OK]

Selanjutnya

Sama seperti langkah sebelumnya
namun kali ini pada no. 4 kalian pilih warna hitam [OK]

Selanjutnya

Yup masih sama namun kali ini pada no. 6 pilih warna merah

Selanjutnya

Sama, ubah warna no. 8 menjadi hitam

Selanjutnya

Sama, ubah warna no. 10 menjadi merah

Hasilnya:

Setelah itu klik tombol new pada dialog Gradien Editor tersebut
Dan Jadi deh........
Anda bisa mengembangkannya sendiri sesuai dengan kreatifitas anda

Sedikit tambahan
Coba dengan mode gradian yang anda buat
Ada 5 Macam mode gradien:


a. Linear Gradien
Gradien searah garis lurus
Pada Lembar kerja tahan klik kiri lalu sapukan dari kiri ke kanan, hasilnya:


b. Radial Gradien
Gradien seolah-olah muncul dari pusat suatu lingkaran
hasilnya:


c. Angle Gradien
Gradien dengan sudut tertentu namun tetap berpusat pada inti
Hasilnya:


d. Reflected Gradien
Sama seperti linear namun dengan effek terbalik

e. Diamond Gradien
Gradien dengan effek belah ketupat / diamond
Hasilnya:

Kegunaan:
Dengan menguasai teknik gradien maka akan membuat disain anda semakin atraktif dan nyata



Penjelasan dan Penguasaan Teknik Transform
Publish: 12 Juli 2007 | Author & Copyright: Johan | Status: FREE tutorial

Tutorial kali ini adalah mengenai pengertian, penjelasan dan penguasaan teknik transform. Kalau mendengar kata transform saya jadi ingat sama film Transformer, seperti itulah maka transform bisa dikatakan perubahan bentuk...

Definisinya Teknik Transform adalah teknik yang digunakan untuk merubah bentuk gambar baik memperkecil, membesarkan, maupun men-skew/miring gambar.

Sebelum kita praktekkan maka kita buka gambar yang akan kita buat percobaan dengan Photoshop
atau pakai gambar contoh dari website ini

[download] - File Format *.zip
setelah itu Pada bagian Menu Utama Pilih Layer --> Duplikat Layer...--> [OK]

Masuk ke mode menu transform yaitu:
Edit --> Transform atau tekan [ctrl] + [T]
NB: Selesai transform tekan [enter]

Teknik transform ada 5 macam:

1. Pertama adalah teknik Scale
Yaitu teknik yang berguna untuk merubah ukuran gambar dalam hal ini memperbesar dan memperkecil gambar
Edit --> Transform --> Scale
Contoh:

berubah menjadi

Hasil Scale
tips: Untuk membuat ukuran gambar yang simetris tahan tombol [shift] sambil resize objek

2. Kedua adalah teknik Rotate
Yaitu teknik yang berguna untuk memutar posisi gambar
Edit --> Transform --> Rotate
Contoh:

berubah menjadi

Hasil Rotate (berputar)

3. Ketiga adalah teknik Skew/miring
Yaitu teknik yang berguna untuk memiringkan posisi gambar sehingga gambar bisa dimanipulasi efek miring
Edit --> Transform --> Rotate
Contoh:

berubah menjadi

Hasil Skew

4. Pertama adalah teknik Distort
Yaitu teknik yang berguna untuk memutar memiringkan secara otomatis / bisa dikatakan fungsi kemiringan otomatis dari teknik skew
Edit --> Transform --> Distort
Contoh:

berubah menjadi

Hasil Distort

5. Kelima adalah teknik Perspective
Yaitu teknik yang digunakan untuk membuat gambar berubah bentuk mengikuti perspektif / bentuk bangun yang dibuat, pada contoh saya membuat gambar mengikuti perspektif trapesium sama kaki
Edit --> Transform --> Perspective
Contoh:

berubah menjadi

Hasil Perspektif / Perspective

Kegunaan:
Dengan menguasai teknik transform maka kita akan lebih luas lagi dalam berkreasi dan berimajinasi, yup semoga penjelasan saya bermanfaat.



Cara Cepat Memisahkan Gambar Dari Background
Publish: 06 Juli 2007 | Author & Copyright: Johan | Status: FREE tutorial

Cara cepat memisahkan gambar dari background ada banyak cara. Disini saya akan menjelaskan cara yang menurut saya paling mudah... Namun kelemahan cara ini sulit diterapkan pada background yang bergradien...

Langkah - langkahnya adalah sebagai berikut:

1. Siapkan gambar yang akan di edit sebagai contoh saya akan menggunakan gambar

Logo UNAIR, Link download gambar

2. Buka gambar tersebut dengan program photoshop, disini saya menggunakan photoshop 7, namun bagi anda yang sudah menggunakan Photoshop CS caranya sama saja yaitu:
[klik kanan] gambar > open with "pilih" Photoshop atau
Start > All Program > Photoshop 7 > Open > cari gambar yang diinginkan 3. Pada Toolbox yang terdapat di sebelah kiri kamu cari icon yang mirip gambar penghapus 
Setelah itu [klik kanan] icon tersebut dan pilih

Magic Eraser Tool

4. Jika kalian mendownload gambar dari sini maka gambar yang akan diedit adalah seperti ini :

Gambar Logo UNAIR dengan Background putih

5. Pada sisi - sisinya tinggal [klik kiri] aja, hehehe...

Klik pada bagian yang ditunjuk tanda panah

6. Dan Hasilnya adalah seperti ini

Logo Unair Tanpa Background

Kegunaan:
Dengan menghilangkan Background maka jika anda ingin menggabungkan 2 gambar, gambar tersebut dapat menyatu tanpa terhalang Background tersebut.




Tutorial Memisahkan Gambar dari Background dengan Extract
Publish: 03 Juli 2007 | Author & Copyright: Johan | Status: FREE tutorial

Tutorial ini menjelaskan bagaimana memisahkan gambar dari background. Cara ini efektif bagi gambar dengan tingkat kontras yang tinggi, dengan begitu selalu ada cara untuk berimajinasi...

Memang ada cara yang lainnya yaitu dengan menggunakan Magic Eraser Tool, tapi kelemahan dari cara ini adalah tool ini tidak bisa membedakan tingkat kontras dalam gradien sehingga tidak bisa digunakan bila background terlalu komplek dengan banyak warna. Baiklah,,, untuk mempersingkat waktu, mari kita mulai saja...

Langkah - langkahnya adalah sebagai berikut:

1. Siapkan gambar yang akan di edit sebagai contoh saya akan menggunakan gambar Olete, kalian bisa download gambar tersebut

Klik disini untuk download gambar

2. Buka gambar tersebut dengan program photoshop, disini saya menggunakan photoshop 7, namun bagi anda yang sudah menggunakan Photoshop CS caranya sama saja,
[klik kanan] gambar > open with "pilih" Photoshop atau
Start > All Program > Photoshop 7 > Open > cari gambar yang diinginkan

3. Setelah itu kalian lihat menu utama di sebelah atas pilih filter > extract
atau kalian bisa menekan (ctrl + alt + x) Maka kalian akan dibawa ke jendela extract

4. Di jendela extact terdapat kalian cari Toolbox dengan gambar spidol di sebelah kiri atas dan [klik kiri] tool tersebut lalu atur properties di sebelah kanan dengan ketentuan berikut:


5. Setelah selesai dengan pengaturan, buatlah garis dengan spidol tersebut pada bagian perbatasan antara object dengan background tersebut, lihat gambar:

(gambar yang telah diblog spidol)
Setelah selesai memblok kalian pilih icon seperti gambar cat di sebelah kiri (atau tekan huruf "G" pada keyboard) lalu [klik kiri] di dalam bagian gambar yang di blok sehingga gambar terisi dengan cat biru, lihat gambar:


(gambar yang telah di fill biru)

5. Jangan menekan [ok], tapi tekan [preview] untuk melihat hasil extract sehingga bisa diperbaiki jika ada kekurangan

6. Ada 2 tool di sebelah kiri untuk memperbaiki hasil extact yaitu Clean up tool & Edge touchup tool
Perbedaan:
Clean up tool = untuk membersihkan sisa noda dengan menghapus bagian tidak diinginkan
Edge touchup tool = untuk memperhalus dengan sentuhan halus / memperhalus object yang telah di extract

7. Jika pengeditan dirasa sudah selesai maka tekan [ok]
Hasilnya adalah:

Hasil Filter...

Kegunaan:
Dengan menghilangkan Background maka jika anda ingin menggabungkan 2 gambar, gambar tersebut dapat menyatu tanpa terhalang Background tersebut.


Menggabungkan Gambar ke Dalam 1 Kanvas
Publish: 01 Juli 2007 | Author & Copyright: Johan | Status: FREE tutorial

Tutorial ini menjelaskan bagaimana cara menggabungkan 2 Gambar atau lebih ke dalam saru kanvas atau lembar kerja photohop...

Menggabungkan 2 Gambar atau lebih merupakan hal yang mudah jika kita mengetahui caranya, untuk itu simak aja tutorial ini. Untuk persiapan mari siapkan gambar-gambar yang ingin digabungkan terlebih dahulu. Anda juga bisa mencari gambar wallpapers yang seru melalui google. Setelah siap...

Langkah - langkahnya adalah sebagai berikut:

1. Siapkan gambar yang akan diedit sebagai contoh saya akan menggunakan gambar Logo UNAIR dan Gambar Gadis Mobil yang kalian bisa download disini
    
gambar 1     gambar 2
[download] - File Format *.zip

2. Buka kedua gambar tersebut dengan program photoshop
caranya: File - Open - Pilih gambar - Open

3. Pada Logo UNAIR sebaiknya kita hilangkan backgroundnya dengan tehnik yang kamu bisa.
Setelah background UNAIR hilang maka...

4. Carilah gambar icon seperti cursor tanda panah  pada Toolbox yang terdapat di sebelah kiri, dan [klik kiri] icon tersebut, sorot/ letakkan pada gambar 2 (UNAIR), Tekan dan tahan [klik kiri] dan geser mouse/gambar 2 (UNAIR) ke gambar 1 sehingga logo tersebut berpindah ke gambar 1 (Gadis Mobil).... Cukup mudah bukan...

5. Tempatkan logo tersebut di tempat yang diinginkan dan atur ukurannya dengan menekan [ctrl + T] ==== Transform

6. Hasilnya

Logo UNAIR menyatu dengan wallpaper gambar Mobil



Color Theme Photoshop CS4
Publish: 05 Juni 2010 | Author & Copyright: Endritaze | Status: FREE tutorial

Apapun yang berhubungan dengan grafis pastilah tidak luput dari vector dan warna. Dua hal ini ada point teratas jika memulai sebuah proyek, diikuti proporsional dan kombinasi.
Kadang merancang kartu nama aja udah bingung mau pake konsep apa, yang tentunya warna. Jika kita mau konsepnya techno, pastinya warna2 yang kalem n unsur2 teknologi dsb.

Layout Katalog Tazewell: warna ( blue, grey, white)


Kalo bingung mau kombinasi warna2 yang dipakai biar ga nabrak, skrg pshop udah ada aplikasinya, namanya Kuler ( bukan tukul tp Kuler , wkwkwk Ke Je Dott,.!=])
Menu Windows- Extention- Kuler


kalo udah dipilih munculnya:


Liat pada Base Color –nya, itu adalah warna pilihan anda dan dengan kuler ini akan ditampilkan warna sinkron-nya atau theme warnanya.

Dikuler juga kita bisa men-setting RGBnya atau CMYK utk masing color setting pada setiap proyeknya. (saya lebih terbiasa dengan RGB).

Kuler sebenarnya bukannya bisa menentukan warna kombinasi yang cocok untuk kita pakai buat desain apapun. Kuler bisa menentukan titik warna khusus pada setiap grafik warna sesuai dengan koordinat Color Picker. Hasil kombinasi yang di tampilkan pada Kuler ini benar2 membantu kita dalam men-campur adukan warna2 yang mungkin saja anda bisa memuja-muji olahan anda sendiri, hehe..

Cara pakainya? Gampang aja,.

Pertama anda tentukan sendiri warna yang anda mau,.kalem?ceria?elegant?warna nabrak tapi keren?=P Ke Je DOT lagi yukk,…

Pada Select Rule-nya, anda bebas memilih jenis grafik kombinasi warnanya.
Misalnya saya ingin membuat kartu nama dengan konsep warna ke ijo2an,.maka kita mesti tentuin dulu Rule-nya. Saya pilih yang Monochromatic. Kombinasi warnanya yang tidak terlalu extrim (namanya juga MONO=satu macam)


Untuk mendapat Base Color-nya bisa kita pilih dengan KLIK n Drag pada color pointnya dengan lingkaran bulat paling BESAR.

Akhirnya dapat kombinasi warna ijo2 yang dapat kita pilih sesuai minat dan selera anda. Jadi tidak susah2 cari warna kombinasi khusus MONO warna HIJAU.

Cara menggunakan warna hasil pencarian dengan kuler ini, cukup double kilik kotak warna hasil nge-KULER-nya, so dapatlah warnanya pindah ke Foreground Color, atau COPAS (copy-paste) angka Hex-nya ke hex di Color Picker.


Bagaimana kalo mau kombinasi warna lebih dari satu jenis warna?
Kita cukup pilih jenis Rule-nya,
Saya pilih yang Triad aja, lebih simple titik2 warnanya,.karna Simple itu yang menarik,.;)
Kalo mau warna yang ceria2 atau Colorful, kita bisa mengatur BC-nya (Brightness & Contrast).


Untuk mencari kombinasi warna yang sesuai selera, kita bisa C&D (Click & Drag) pada bulatan base colornya, bulatan tengah yang paling BESAR.
Selamat ber-INOVASI!! Coloring  Your Style!!




Share this article :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. irfan keygames - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger